9 Aplikasi Android Yang Dapat Menunjang Usaha Bisnis Online Anda
10 Aplikasi Android Yang Dapat Menunjang Usaha Bisnis Anda - Smartphone android saat ini sudah menjadi kebutuhan utama bagi mereka yang menjalankan bisnis sebagai media komunikasi dan promosi yang baik.didalam smartphone. tentu ada beberapa hal yang bisa menjadi penunjang kelancaran bisnis anda, dan ini sangat penting dalam bisnis online. berikut 10 aplikasi terbaik yang wajib kamu punya untuk menjalankan bisnis usaha online.
1. Whatsapp Messenger
Whatsapp adalah salah satu aplikasi yang paling ampuh dan dapat memenuhi kebutuhan penggunanya, seperti chat, send picture, video, calling dll ini sangat baik sebagai media promosi, hanya mengandalkan jaringan internet anda sudah bisa berkomunikasi dengan konsumen seperti, kirim foto bukti transfer,video detail produk, dan juga foto produk sangat menarik bukan?.
2. BBM For Android
Mayoritas pengguna android pasti sudah mempunya aplikasi yang dinamakan bbm (blackberry messenger) baik itu pengusaha, pebisnis,pedagang hampir dikatakan semua memanfaatkan fasilitas bbm sebagai penunjang dalam menjalankan bisnis, sama halnya dengan whatsapp.bbm tidak beda jauh dari segi fasilitas, selain dapat mengirim gambar, bbm juga mampu mengirim file yang berupa file pdf, word ataupun video.
3. LINE
Line memang kita ketahui belum se populer pendahulunya seperti whatsapp atau bbm, tapi Line memiliki daya tarik sendiri bagi pemakai gadget, dan tentunya mempunya kelebihan tersendiri seperti anda bisa menelpon gratis melalu jaringan HSDPA, HSPA, maka dari itu line sudah mulai banyak digunakan di negara kita terlebih negara tetangga sebagai penunjang kelancaran bisnis, dengan line punya kita dapat sharing foto product, tentu sangat memudahkan bagi reseller maupun konsumen dalam komunikasi bisnis.
4. BCA Mobile Banking
Dalam bisnis tentu erat kaitannya dengan keuangan perbankan, salah satu aplikasi yang wajib anda punya adalah BCA mobile banking, jika anda adalah nasabah bank bca, ini adalah aplikasi terbaik dalam mengecek segala sesuatu yang berkaitan dengan keuangan bisnis anda, seperti mengecek saldo, mengecek mutasi rekening, atau transfer saldo kepada produsen anda, tentunya dengan mudah dan cepat, beberapa bank lain juga memiliki aplikasi mobile tapi anda harus mengunduh full version untuk dapat mengakses fasilitas sepenuhnya.
5. Facebook dan Pages Manager
Sampai saat ini facebook boleh dikatakan tetap menjadi primadona dan sarana yang sangat efektif dalam berbisnis, dengan adanya fasilitas facebook-ads, Anda dapat mempromosikan bisnis anda secara tertarget sesuai market mana yang ingin anda bidik, selain itu juga facebook page dapat dijadikan sarana sharing serta jual beli akan jauh lebih produktif dan inovatif, syaratnya tentu terlebih dahulu anda harus mempunya account facebook serta membuat page agar memudahkan anda dalam mengontrol dan memonitoring halaman promo produk bisnis usaha Anda.
6. Kaskus
Siapa sih yang gak kenal dengan kaskus? kaskus adalah forum terbesar di Indonesia saat ini dan juga Asia, kaskus telah menyediakan fasilitas jubel atau jual beli bagi mereka yang ingin memasarkan produk atau jasa secara gratis, targer marketnya sangat luas, mulai anda smp hingga orang tua, aplikasi kaskus sangatlah berguna untuk menuliskan serta mengupload produk kita.
Baca Juga : 7 Tips Sukses Jualan Online Menggunakan Instagram
7. JNE Mobile
Dalam konsep bisnis online kita tentu pernah bersentuhan dengan namanya pengiriman seperti JNE, Pos, TIKI dll, dengan menggunakan aplikasi JNE mobile Anda tidak perlu repot-repot lagi mengecek ke agen atau kantor JNE, dari aplikasi tersebut Anda dapat melakukan tracking resi pengiriman, cek ongkir, cek status pengiriman dan lain-lain. ini sangat berguna bagi pedagang online yang sering melakukan pengiriman barang menggunakan jasa ekspedisi JNE.
8. Twitter
Tidak ketinggalan twitter tetap masih menjadi media promosi terbaik dikalangan pebisnis online, manfaatkan kepopuleran twitter dengan gencar berpromosi produk-produk kita dengan iklan, asalkan tetap menjaga etika jangan sampai orang-orang merasa pusing melihat iklan kita yang tayang terus menerus dari tweet kita sendiri.
9. ColorNotes
Colornote bukanlah sebuah aplikasi sosial media seperti twitter ataupun facebook, aplikasi ini dibuat hanya untuk penulisan catatan sederhana di android, lalu manfaatnya apa? tentunya kita dapat memanfaatkan untuk mencatat data-data keuangan dari penjualan kita, Aplikasi ini juga sangat sederhana untuk digunakan. demikianlah beberapa aplikasi android yang penting anda pakai dalam menjalankan bisnis usaha Anda.